Dira Sugandi Tak Takut Suara Rusak karena Es Krim - ragam Cantika.com

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dira Sugandi Tak Takut Suara Rusak karena Es Krim

foto-reporter

Reporter

google-image
Penampilan Dira Sugandi dalam Konser Penggalangan dana Museum Hak Asasi Manusia Omah Munir bertajuk Menyalakan Kemanusiaan di Auditorium Perpustakaan Nasional,  Jakarta, 5 Desember 2017. TEMPO/Nurdiansah

Penampilan Dira Sugandi dalam Konser Penggalangan dana Museum Hak Asasi Manusia Omah Munir bertajuk Menyalakan Kemanusiaan di Auditorium Perpustakaan Nasional, Jakarta, 5 Desember 2017. TEMPO/Nurdiansah

Advertisement

CANTIKA.COM, Jakarta - Banyak penyanyi menghindari sesuatu yang dingin untuk menjaga suara. Tetapi es krim jadi pengecualian bagi penyanyi jazz Dira Sugandi.

“Enggak ada pantangan, aku sudah tanya sama guru vokal,” ujar Dira pada peluncuran es krim Gold Ribbon di Java Jazz Festival 2019 di Jakarta, Jumat, 1 Maret 2019.

Es krim jadi andalan Dira untuk menghilangkan rasa penat. Apalagi ia memang seorang pencinta makanan manis.

Artikel lain:

Dira Sugandi Menangis Tangkap Energi Penutupan Asian Games 2018
Dira Sugandi Belajar Hal Ini dari Super Junior

“Kalau lagi penat lalu makan es krim, mood bisa berubah,” imbuh Dira.

Penyuka es krim rasa karamel dan cookies and cream ini sudah langganan jadi bintang tamu di pesta musik Java Jazz.

“Dari 15 kali Java Jazz, aku cuma absen dua kali, pas hamil dan melahirkan,” ujarnya.

Advertisement

Recommended Article

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."
Advertisement