Adu Gaya Jennie dan Lisa BLACKPINK di Coachella 2025, Mana yang Lebih Kece? - fashion Cantika.com

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Adu Gaya Jennie dan Lisa BLACKPINK di Coachella 2025, Mana yang Lebih Kece?

foto-reporter

Reporter

google-image
Coachella 2025 menandai penampilan Lisa Blackpink yang kedua di Coachella/Foto: Instagram/@lalalalisa_m

Coachella 2025 menandai penampilan Lisa Blackpink yang kedua di Coachella/Foto: Instagram/@lalalalisa_m

Advertisement

CANTIKA.COM, Jakarta - Dua anggota BLACKPINK, Lisa dan Jennie tampil memukau di panggung Coachella 2025. Sebagai informasi, Coachella adalah acara musik berskala besar di Amerika Serikat yang dinikmati oleh 300.000 pengunjung tiap tahunnya. 

Meski tampil solo, keduanya dijadwalkan pada hari berbeda, Lisa tampil di Panggung Sahara pada Jumat, 11 April 2025. Sedangkan rekannya, Jennie dijadwalkan mengisi panggung Outdoor Theatre, Minggu, 13 April 2025 malam waktu California, Amerika Serikat.

Penasaran bagaimana gaya fashion Lisa dan Jennie BLACKPINK di Coachella 2025? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini. 

Lisa BLACKPINK 

Coachella 2025 menandai penampilan Lisa Blackpink yang kedua di Coachella/Foto: Instagram/@lalalalisa_m

Coachella 2025 menandai penampilan Lisa yang kedua di Coachella, usai penampilan utama grupnya pada tahun 2023 silam. Penyanyi asal Thailand ini memulai debut solonya di panggung Coachella dengan membawa busana futuristic dan dunia lain bersama fashion stylist andalannya, Brett Alan Nelson serta perancang busana Asher Levine. 

Untuk diketahui,Levine dikenal karena mampu menciptakan pakaian berteknologi tinggi di labolatoriumnya. Ia diundang Lisa dan Nelson untuk membuat dua busana berbeda, yakni membangkitkan penjahat anime dan serangga tembus pandang yang didukung bioluminescent organism sebagai outfit keduanya.

"Untuk tokoh jahat, referensinya adalah cyborg anime — kostum otot penuh dan jaket kebesaran. Saya menambahkan sentuhan saya dengan memadukan ide itu dengan estetika reptil dan anatomi," kata Levine kepada WWD melalui email.

"Kami membuat kostum kulit reptil yang dipahat dan pelindung dada yang sepenuhnya khusus untuknya. Sungguh menakjubkan melihat Lisa mengikuti arahan yang saya berikan — hal itu mendorong karakter itu lebih jauh ke dalam makhluk alien yang kuat dan berevolusi ini," tambahnya.

Lebih lanjut, untuk second look, Levine membawa tendril suit with glass-like petals untuk menciptakan kesan garis-garis urat di tubuh Lisa BLACKPINK. 

"Kedua penampilan mengeksplorasi transformasi — yang satu berdarah dingin dan berwibawa, yang lain halus dan ringan. Keseimbangan itulah yang membuat saya bersemangat," ujarnya.

Dalam pembuatan busana untuk bintang KPop di atas, Levine mengaku bekerja secepat kilat. "Begitulah cara kami dapat memproduksi karya-karya rumit dan berteknologi tinggi dengan sangat cepat. Dan ya, juga pencahayaan nirkabel yang tertanam. Itu telah menjadi bahasa saya selama bertahun-tahun. Saya melihatnya sebagai semacam alkimia yang dapat dikenakan — mengubah cahaya, tekstur, dan bentuk menjadi sesuatu yang hidup," jelas Levine.

Perlu diketahui, karya Levine berakar pada biomorfisme, anatomi, dan kekuatan. “Saya mendesain untuk mereka yang berevolusi menjadi diri mereka berikutnya — menjadi sesuatu yang asing, sesuatu yang lain,” katanya. 

Saat berkolaborasi dengan Lisa, ia berfokus pada penciptaan sesuatu yang dapat menahan cahaya panggung, panas, dan koreografi. 

Karya saya berada di persimpangan itu: adibusana, teknologi, dan gerakan. Ini tentang membuat hal-hal eksotis zaman baru tidak hanya visual, tetapi juga dapat dikenakan. Semuanya harus terlihat seperti keajaiban, tetapi juga bergerak seperti kulit kedua. Lisa perlu merasa kuat, cair, dan sepenuhnya menjadi dirinya sendiri di dalam bentuk-bentuk asing ini — dan itulah yang kami berikan padanya.”

Jennie BLACKPINK

Pada penampilan solo pertamanya di Coachella 2025, Jennie memilih pakaian yang terinspirasi dari Western Outfit guna mengambil alih panggung di Outdoor Theatre/Foto: Instagram/@jennierubyjane

Masih melansir dari sumber yang sama, untuk penampilan solo pertamanya di Coachella 2025, Jennie memilih pakaian yang terinspirasi dari Western Outfit guna mengambil alih panggung di Outdoor Theatre. 

Ia tampil bak Cowboy Girl dengan memakai crocodile-embossed jacket yang dikombinasikan dengan custom mini short, dan bra tops dari Georges Hobeika’s fall 2025 collection.

Jennie juga tak lupa memasangkan thigh high boots dari merek Didu, burgundy croc-embossed threeshome belt buatan Kate Cate dan shield sunglasses by Acne Studios. 

Jennie secara khusus menggandeng penata busana Park Min Hee, yang merupakan fashion stylist Utama BLACKPINK sejak 2017 silam. Sebelumnya, di Coachella 2023, Park Min Hee mendandani para member KPop itu dengan busana Mugler untuk penampilan perdana mereka.

Itu dia adu gaya Lisa dan Jennie BLACKPINK di Coachella 2025, kalau menurut Sahabat Cantika lebih kece fashion siapa nih?

Pilihan Editor: Tampil Dramatis Berbalut Tuksedo, Lisa BlackPink Catat Sejarah Aktris K-Pop yang Hadir di Oscar

WWD

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Advertisement

Recommended Article

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."
Advertisement