CANTIKA.COM, Jakarta - Serial drama Korea Resident Playbook tengah menjadi tontonan yang banyak dinanti kelanjutan ceritanya. Di tengah keseruan penggemar drama Korea menyaksikan episode barunya, Go Youn Jung bercerita tentang dirinya usai menyelesaikan syuting serial tersebut.
Hal itu disampaikan Go Youn Jung dalam wawancara bersama ELLE Korea yang edisi lengkapnya akan dirilis Mei mendatang. Dalam cuplikan wawancara, Go Young Jung menyebut dirinya adalah sosok yang suka bekerja. Saat ia merasa bosan pun ia memilih untuk bekerja.
"Saya cepat bosan, jadi setiap kali ada sesi rekaman suara pasaproduksi, meski saya tidak memiliki dialog, saya tetap datang untuk bekerja," katanya, dikutip dari laman Soompi, Sabtu (19/4/2025). "Waktu menjelang peluncuran proyek yang saya garap, adalah saat paling asyik dan menyenangkan. Saya sangat berharap akan ada banyak orang yang menikmatinya," lanjut aktris 28 tahun itu.
Dalam kesempatan itu, Go Youn Jung juga bercerita tentang bagaimana kondisi di lokasi syuting Resident Playbook. Youn Jung mengaku mendapat pertanyaan dari juniornya dan ternyata hal itu membuatnya ikut belajar. "Dengan menjawab pertanyaan yang diajukan oleh para pemeran yang lebih muda, saya juga belajar banyak. Seiring berjalannya waktu, saya menjadi semakin nyaman," tuturnya.
Bicara soal akting, Go Youn Jung menyebut dirinya sangat ingin memiliki mengeksplorasi berbagai peran. "Semakin saya berakting, semakin saya ingin memiliki pengalaman yang belum pernah saya coba," ujarnya. "Ketika menyadari kekurangan saya, saya berpikir bagaimana cara memperbaikinya. Saya memiliki pola pikir untuk mencoba menjadi lebih baik dari sebelumnya," jelas Go Youn Jung.
Peran di Resident Playbook
Di serial Resident Playbook, Go Youn Jung memerankan tokoh Oh Yi Young, seorang residen yang bersemangat untuk segera meninggalkan kantor secepat mungkin.
Serial spin-off Hostpital Playlist, Resident Playbook sendiri menghadirkan kisah persahabatan dan kehidupan para professor dan dokter obgyn di Rumah Sakit Jongro Yulje Medical Center, yang tak lain adalah cabang dari Rumah Sakit Yulje, latar dari Hospital Playlist.
Pilihan Editor: Rekomendasi 5 Drama Korea Romantis yang Bikin Senyum Terus Sepanjang Episode
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika