Deretan Judul Film yang Dibintangi Titiek Puspa, Sosoknya Akan Selalu Dikenang - lifestyle Cantika.com

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Deretan Judul Film yang Dibintangi Titiek Puspa, Sosoknya Akan Selalu Dikenang

foto-reporter

Reporter

google-image
Titiek Puspa. Dok. Tempo/Nurdiansah

Titiek Puspa. Dok. Tempo/Nurdiansah

Advertisement

CANTIKA.COM, Jakarta - Legenda industri hiburan Indonesia, Titiek Puspa telah mengembuskan napas terakhirnya pada Kamis, 10 April 2025 di Rumah Sakit Medistra, Jakarta, usai mengalami pendarahan otak. Meski sosoknya telah tiada, Titiek telah meninggalkan banyak karya yang akan menjadi pengingat peran besarnya di industri hiburan Indonesia.

Meski mengawali karier sebagai penyanyi, Titiek Puspa juga dikenal sebagai aktris. Keberadaannya industry hiburan tanah air pun telah menginspirasi banyak seniman muda yang baru meniti kariernya.

Titiek Puspa sendiri mulai terjun di dunia perfilman tahun 1965, di mana ia menjadi bintang Utama dalam film Minah Gadis Dusun. Sejak saat itu, karier aktingnya terus menanjak dan membintangi banyak judul layer lebar.

Berikut ini adalah deretan judul film yang telah dibintangi Titiek Puspa sejak memulai karier aktingnya di tahun 1965.

1. Minah Gadis Dusun (1965)
2. Di Balik Tjahaja Gemerlapan (1966)
3. Pemburu Mayat (1972)
4. Bing Slamet Setan Djalanan (1972)
5. Rio Anakku (1973)
6. Bawang Putih (1974)
7. Ateng Minta Kawin (1974)
8. Tiga Cewek Bandung (1975)
9. Inem Pelayan Sexy (1976)
10. Karminem (1977)
11. Inem Pelayan Sexy II (1977)
12. Inem Pelayan Sexy III (1977)
13. Tuyul Perempuan (1979)
14. Rojali dan Zuleha (1979) 
15. Gadis (1980) 
16. Putri Giok (1980)
17. Koboi Sutra Ungu (1981)
18. Apanya Dong (1983)
19. Cinta Setaman (2008)
20. Ini Kisah Tiga Dara (2016)
21. Musik Untuk Cinta (2017)

Pilihan Editor: Perjalanan Titiek Puspa Melawan Penyakit: Dari Kanker hingga Pendarahan Otak

Angelina Tiara Puspitalova

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Advertisement

Recommended Article

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."
Advertisement