Louis Vuitton Merilis Parfum Baru dengan Aroma Smoothie Hijau - kecantikan Cantika.com

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Louis Vuitton Merilis Parfum Baru dengan Aroma Smoothie Hijau

foto-reporter

Reporter

google-image
Louis Vuitton Pacific Chill. Foto: Instagram/@louisvuitton

Louis Vuitton Pacific Chill. Foto: Instagram/@louisvuitton

Advertisement

CANTIKA.COM, Jakarta - Rumah mode mewah asah Prancis, Louis Vuitton merilis parfum de cologne yang dinamai Pacific Chill. Seperti empat aroma lainnya, Pacific Chill terinspirasi dari California. Tapi ini yang pertama dalam koleksi yang dianggap oleh master parfum Vuitton, Jacques Cavallier Belletrud sebagai wewangian kesehatan karena terinspirasi dari aroma smoothie hijau detoksifikasi.

Parfum ini terbuat dari esens biji wortel bercampur dengan blackcurrant, jeruk, lemon, mint, dan kemangi untuk menciptakan campuran yang cerah, buah, dan sedikit herba yang langsung membangkitkan tonik kesehatan.

“Pemilihan bahan sangat penting, wortel tidak terlalu sering digunakan dalam wewangian,” kata Belletrud, seprerti dikutip dari laman Women's Health, Kamis, 18 Mei 2023.

Menurut Belletrud, idenya muncul ketika dia dan artis multimedia Alex Israel, salah satu kolaborator favorit Louis Vuitton, sedang menikmati jus hijau pagi bersama. Israel telah melukis lanskap untuk kemasan luar dari kelima aroma parfum Vuitton, dan keduanya bertemu untuk membahas proyek mereka berikutnya.

Di sela-sela tegukan smoothie, inspirasi aroma itu muncul. “Rasa smoothienya sangat enak — saya memiliki energi yang luar biasa — dan bahannya sangat sederhana: jus wortel, jahe, dan perasan jeruk segar,” kenang Belletrud. “Dan saat itulah saya berkata, 'Titik awal dari aroma berikutnya adalah smoothie detoksifikasi ini'.”

Dalam meramu aroma Pacific Chill, Belletrud mengakui pendekatannya lebih intuitif daripada preskriptif.  Ketimbang mempelajari gelombang otak, dia lebih tertarik untuk menciptakan pengalaman yang memunculkan perasaan menjaga diri sendiri.

“Saya bukan ilmuwan,” katanya. “Beberapa orang akan mengatakan bahan ini membuat Anda merasa seperti ini, bahan lain akan membuat Anda merasa berbeda. Saya tidak tahu tentang itu. Bagi saya, saat Anda memakai wewangian, Anda terhubung dengan masa kecil Anda. Kami mengabadikan momen dan memasukkannya ke dalam botol," jelasnya

Didorong oleh pandemi COVID-19, pasar kesehatan global telah mencapai USD1,5 triliun yang mengejutkan, dengan perkiraan pertumbuhan tahunan sebesar 5 hingga 10 persen, menurut konsultan manajemen global McKinsey & Company, yang menemukan bahwa konsumen melihat kesehatan melalui lensa yang lebih luas daripada sebelumnya. Apakah wewangian dengan aroma smoothie hijau ini baru permulaan dari Louis Vuitton merambah lini kesehatan? Apakah wewangian yoga panas selanjutnya? Kita tunggu saja.

Pilihan Editor: Perdana, Louis Vuitton Gelar Fashion Show di Jembatan Jamsu Korea Selatan

WOMEN'S HEALTH

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Advertisement

Recommended Article

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."
Advertisement