4. Jangan mewarnai akar terlebih dahulu
Untuk menghindari akar rambut terasa panas, Mondo menyarankan Anda untuk tidak mulai mewarnai atau memutihkan rambut dari akar. Panas dari kulit kepala Anda dapat menyebabkan warna berkembang lebih cepat. Anda harus selalu mulai mewarnai dari ujung rambut ke atas.
5. Berhati-hatilah saat membilas
Pewarnaan rambut Anda dapat menyebabkan kepala mengeluarkan lebih banyak panas. Anda mungkin tergoda untuk membilas rambut dengan air dingin. Namun, hal itu dapat menyebabkan kutikula Anda terkejut yang bisa berujung kerusakan rambut.
Jadi, setelah Anda mencapai tahap pembersihan, pastikan Anda memijat kulit kepala dengan lembut, jangan menggaruknya dengan kuku. Kulit kepala Anda sudah melewati proses pewarnaan yang berat, jadi jangan memberi tekanan lebih banyak lagi.
6. Pentingnya perawatan rambut setelah diwarnai
Setelah proses pewarnaan, bukan berarti pekerjaan Anda tuntas. Anda juga harus merawatnya setelahnya sehingga rambut Anda selalu sehat dan bisa diwarnai kembali di waktu lain.
"Setelah Anda mewarnai rambut, jangan mencucinya selama dua hari karena rambut masih sensitif dan memicu lebih cepat pudar," kata Sergio Pattirane, penata rambut Rob Peetoom Hair Spa di New York, Amerika Serikat kepada laman Well and Good, awal September 2019.
"Kami sarankan menunggu untuk mencucinya agar cat warna rambut meresap dan bertahan lebih lama."
Bukan hanya pencucian awal yang berpengaruh, cara mencuci rambut selanjutnya juga berperan penting. Disarankan untuk mencuci rambut minimal seminggu sekali dan mengubah rutinitas pemakaian produk.
"Cuci rambut Anda dua hari dalam seminggu — satu hari dengan kondisioner. Di hari lain memakai masker," ucap Pattirane. "Hindari juga mencuci rambut dengan air yang terlalu panas, sebab kutikula rambut menjadi terbuka dan bisa memicu warna rambut memudar."
Jadi apa yang harus Anda lakukan di antara waktu mencuci rambut? Anda bisa memanfaatkan dry shampoo, ungkap penata rambut selebriti Kendall Dorsey.
"Jika Anda perlu membasahi rambut Anda untuk menata ulang atau sudah tidak tahan lagi dengan kotornya, saya sarankan menggunakan sedikit kondisioner dan gosok seperti menggunakan sampo. Tindakan menggosok akan mengangkat kotoran dan menjaga kemilau warna rambut, ” tandas Dorsey.
SILVY RIANA PUTRI | MILA NOVITA