CANTIKA.COM, Jakarta - Tissa Biani menceritakan pengalamannya mendapat perlakuan diskriminatif karena postur tubuh. Remaja kelahiran Jakarta, 24 Juli 2002 ini pernah dijauhi teman-temannya karena memiliki postur tubuh berbeda.
Baca juga: Cuma di Sinetron, Tissa Biani Aslinya Tak Berhijab
"Tinggi kamu beda, kulit kamu putih sendiri, enggak mau temanan. Banyak sih hal-hal kayak gitu sebagai publik figur," ujar Tissa Biani saat ditemui di kawasan Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa, 2 April 2019.
Artis pemeran film Laundry Show Tissa Biani berpose saat sesi foto dalam kunjungannya ke Museum GFJA di Jakarta, Selasa, 8 Januari 2019. Film ini dibintangi Boy William, Gisella Anastasia, Tissa Biani, Erick Estrada, dan sejumlah aktor lainnya. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Saat menghadapi situasi itu, Tissa Biani memutuskan untuk tidak menanggapi perlakuan tidak adil yang diterimanya. Dia tak mau reaksinya salah malah memperuncing keadaan. Jadi, aktris film 3 Nafas Likas ini merasa lebih baik diam. "Aku sih menanggapinya, lebih baik didiamkan saja gitu daripada ditanggapi malah memperkeruh suasana," ucapnya.
Artikel Terkait:
Wajar, Ini Alasan Mengapa Persahabatan Orang Dewasa Rentan Berubah
Tissa Biani berharap dengan film Bumi Itu Bulat yang bakal tayang mulai 11 April 2019 mendatang, orang-orang yang sempat mendiskreditkan dirinya bisa mengambil pelajaran. Menurut remaja berusia 16 tahun ini, film Bumi Itu Bulat memiliki pesan kuat tentang toleransi dan penghormatan akan perbedaan. "Mudah-mudahan dengan film ini mereka setelah nonton, bisa ngambil positifnya," ujar Tissa yang banyak mendapat pelajaran toleransi dari orang tuanya.