Tips Langsing Jennie Blackpink, Ada Makanan Pantangan Selama Tur - kesehatan Cantika.com

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tips Langsing Jennie Blackpink, Ada Makanan Pantangan Selama Tur

foto-reporter

Reporter

google-image
Jennie BlackPink. Soompi

Jennie BlackPink. Soompi

Advertisement

CANTIKA.COM, Jakarta - Girl group Korea Selatan, BlackPink akan menggelar konser ke sejumlah negara pada Januari 2019. Di Indonesia, mereka akan tampil di Indonesia Convention Exhibition atau ICE BSD, Tangerang pada 20 Januari 2019.

Baca: Stylist Blackpink Buka Rahasia Modis Jennie, Jisoo, Lisa dan Rose

Selama tur, Jennie Blackpink punya tips agar tubuhnya tetap bugar dan ramping. "Saya menghindari makan makanan asin ketika sedang melakukan tur promosi," kata Jennie Blackpink seperti dikutip dari Korea Portal.

Selain itu, Jennie Blackpink yang sudah mengeluarkan single sendiri berjudul "Solo" ini tak kendur berolahraga. "Saya melakukan yoga atau pilates sebelum beraktivitas. Dan saya menikmati setiap prosesnya," kata Jennie.

Blackpink saat tampil dalam acara Shopee. instagram.com

Yoga dan pilates fokus pada penguatan dan pengencangan tubuh. Bagi Jennie Blackpink, waktu yang tepat untuk berolahraga adalah saat bangun tidur kemudian dilanjutkan dengan sarapan sehat. Itulah kombinasi yang membuat tubuhnya tetap bugar dan ramping ideal.

Jennie Blackpink juga menahan diri dari ngemil selama tur. Dia memilih memenuhi kebutuhan makan pokok ketimbang mengucap camilan.

ASTARI PINASTHIKA SAROSA

Artikel lainnya:
Jennie Blackpink Pakai Gaun Bunga-bunga Rp 172 Juta di Album Solo

Advertisement

Recommended Article

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."
Advertisement