Jawaban Kalina Oktarani Saat Anaknya Disebut Autis - Ragam Cantika.com

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jawaban Kalina Oktarani Saat Anaknya Disebut Autis

foto-reporter

Reporter

google-image
Kalina Oktarani. Instagram/@kalina_ocktaranny

Kalina Oktarani. Instagram/@kalina_ocktaranny

Advertisement

TEMPO.CO, Jakarta - Kalina Oktarani mengunggah pertanyaan seorang netizen melalui fitur Instastory di Instagram pada Minggu 14 Januari 2018. Dalam unggahannya itu, seorang netizen menanyakan soal putranya, Azkanio Nikola Corbuzier yang disebutnya mengidap kelainan autisme.

"Kak Kalina, Azka umur berapa sekarang? Dia hebat yah, gak kelihatan sama sekali autisnya. Mau nanya Azka pernah terapi gak kak? Kalau terapi dimana? Sorry bgt kak kalau saya nanya kaya gini," komentar sebuah akun.

Anak Deddy Corbuzier, Azkanio Corbuzier foto bareng ibunya, Kalina Oktarani. Instagram

Kalina Oktarani seolah merasa geram. Dia menjawab pertanyaan netizen tersebut dengan bernada kesal. "Kalau mau komentar tolong cari tau dulu, anak saya disleksia bukan autis!!," balas Kalina Oktarani.

Baca juga: Anak Deddy Corbuzier Makan Ikan Asin Campur Cokelat 

 

Seperti yang diketahui, di tahun 2015 lalu, Kalina pernah mengakui putranya memang mengalami gangguan dalam perkembangan membaca dan menulis sejak awal masuk Sekolah Dasar (SD). Semakin besar, diakui Kalina, Azka semakin cerdas.

TABLOIDBINTANG

Advertisement

Recommended Article

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."
Advertisement